Siapa yang tidak mengenal kisah Three Kingdom, baik pecinta film silat mandarin ataupun gamer pasti mengetahui setidaknya secuplik kisah mengenai roman tiga kerajaan yang saling bertikai pasca runtuhnya salah satu dinasti besar di Cina. Khususnya bagi pecinta konsol Playstation game ini dikenal dengan nama Dynasty Warrior, salah satu game kegemaran saya pada waktu itu.
Namun kali ini kita tidak membahas game roman Three Kingdom dengan cerita umumnya yang menegangkan, game kali ini masih bertema Three Kingdom yang bergenre strategy game dalam konsep Tower Defense ala parodi Three Kingdom, entah semacam lucu-lucuan atau sindirin bagi Three Kingdom ketika memasuki layar awal kita akan disambut semacam kartun lucu-lucuannya tokoh-tokoh Three Kingdom, meskipun kemudian game ini cukup menarik untuk dimainkan. Dimana ketika pertama kali memainkan kita akan memilih kerajaan yang akan kita mainkan story peperangan kerajaan tersebut, layaknya seperti Dynasty Warrior. Kita bisa memilih antara kerajaan Shu atau Wu (Wei tidak ada), ketika kita memilih Shu maka komandan defense kita adalah Guan Yu, namun Guan Yu nya tampil dalam kostum dan wajah kocak ditambah dengan headphone yang terpasang di kepala. Sedangkan ketika kita memilih Wu maka komandan nya Xiahou Dun dengan tampilan yang juga sangat tidak biasa.
Secara teknis game ini agak gampang-gampang susah untuk dimainkan, khususnya ketika sudah masuk level empat, dimana musuhnya jadi tambah gak karuan, walaupun dalam bertahan kita dilengkapi dengan Musou serta Magic untuk menghalau musuh, namun masih terasa sulit untuk membendung arus pasukan musuh, mengumpulkan poin untuk membangun pasukan juga terasa agak sulit, khususnya poin upgrade yang tidak realistis, serta saya melihat ada beberapa bug yang cukup mengganggu pada gameplay ketika mode speed dijalankan, maka musuh menjadi semakin banyak yang lolos ke finish, padahal jika dalam speed normal musuh tidak terlalu banyak yang bisa maju.
Overall game ini layak untuk dicoba untuk membuang dan menghabiskan waktu santai secara percuma, khususnya bagi pecinta game-game Tower Defense, terutama akan tema Three Kingdom yang menjadi daya jual utama di game ini.
3 KINGDOM TD 1.2.2 --- DIRECT INSTALL HERE
Compatibility Specs : 3 Kingdom TD kompatibel pada layar QVGA (240X320) dan support pada android versi 1.6 keatas.
Selamat Mencoba.
Password Link Download : artzoneplus
0 komentar:
Posting Komentar