11.10.2011

Tutorial Lengkap Root Android

Istilah root digunakan sebagai salah satu cara untuk memberi akses tak terbatas user pada perangkat android, dengan mengubah previlage dari user biasa menjadi superuser (administrator) maka android akan memiliki kekuasaan tak terbatas untuk mengakses dan mengeksekusi setiap perintah pada sistem.

Dengan kata lain setelah perangkat android di root maka kita bisa mengubah, menghapus, menambah, bahkan merusak setiap sistem yang ada di android, satu hal yang tidak bisa dilakukan android yang belum di root.

Pada umumnya alasan orang-orang untuk meroot androidnya adalah agar fitur-fitur superuser dapat dijalankan, seperti uninstall aplikasi default (crapware), flash custom ROM dan juga menjalankan aplikasi yang dirancang khusus pada android yang sudah di root, salah satunya adalah App2sd (untuk memindahkan data instalasi aplikasi ke sdcard), Titanium Backup (berfungsi untuk membackup semua data), walaupun sebenarnya fungsi seperti memindahkan aplikasi ke sdcard atau backup bisa dijalankan dengan teknik lain tanpa harus meroot (akan saya bahas di postingan selanjutnya).
Sehingga keperluan untuk meroot tergantung pada kebutuhan pengguna untuk mendukung kemampuan android, namun perlu dicatat bahwa di beberapa vendor merk handphone android seperti Samsung memberlakukan aturan garansi hilang pada handphone yang sudah di root, namun hal ini bisa diantisipasi dengan unroot android, sehingga garansi dapat berlaku lagi.
Berikut beberapa metode tutorial mudah untuk root android :

Metode Pertama menggunakan Super One Click 1.6.5 Short Fuse, cara ini menggunakan software yang proses rootnya dilakukan dengan koneksi kabel data ke komputer, cara ini sebelumnya sudah saya coba pada Samsung Galaxy Fit, sebelumnya pastikan telah terinstal driver atau Kies agar perangkat gampang di kenali komputer

1. Download Super One Click disini, kemudian ekstrak file yang sudah didownload

2. Jalankan SuperOneClick.exe, Run as Administrator, pada sebelah kanan atas centang "psneuter"

3. Hubungkan perangkat android dengan kabel data USB, pastikan USB Debugging (Mendebug USB) telah ON

4. Klik ROOT, dan jika Handphone sudah terbaca akan muncul instruksi seperti dibawah ini


5. Tunggu sampai proses root selesai, hingga muncul kotak pemberitahuan seperti ini, klik no untuk mengindahkan perintah donasi


6. Untuk memastikan root telah selesai, cek handphone anda, akan muncul aplikasi Superuser yang gambarnya tengkorak ala bajak laut, seperti dibawah ini.


Finally Samsung Android anda telah berhasil di root.

Metode Kedua cara ini juga dapat digunakan sebagai cara alternatif untuk root android, dengan langkah-langkah yang lebih praktis tanpa harus menghubungkan ke komputer.
Berikut cara Rootnya :

1. Download file yang diperlukan disini

2. Pindahkan file *update.zip yang sudah didownload ke sdcard (jangan di ekstrak)

3. Matikan Handphone sampai benar-benar mati,kemudian tekan tombol Home (yang di tengah), dan tombol yang ada di sisi kanan (kunci tombol) secara bersamaan, sehingga akan masuk ke Recovery Mode


4. Kemudian pilih apply
sdcard : update.zip, dengan menekan tombol Home

5. Kemudian cari file update.zip yang sebelumnya dipindahkan ke sdcard, untuk scroll atas bawah gunakan tombol volume

6. Tunggu sampai proses selesai, dan kemudian Rebooting

7. Untuk memastikan Root telah selesai, aplikasi Superuser akan muncul, dan Rooting telah selesai.

Kedua metode telah saya coba di Samsung Galaxy Fit dengan memakai Android Gingerbread, dan juga bekerja dengan baik pada Seri Galaxy lainnya, serta pada kebanyakan Seri Sonyericsson Xperia, jangan ragu untuk mencoba karena secara teknis proses root tidak akan membuat kerusakan pada sistem perangkat, dengan catatan langkah-langkah proses dijalankan dengan benar.

Selamat Mencoba.

Password Link Download : artzoneplus

5 komentar:

Anonim mengatakan...

saya kug ada tulisan "daemon not running"
maksudnya apa gan

febri saputra mengatakan...

terima kasih bangat... by febri saputra (FB)

febri saputra mengatakan...

saya sempat lupa caranya. untunglah ada yang share...

Bondut mengatakan...

@ anonim : kalo ada tulisan gtu berarti android agan belum konek ke komputer, driver uda dipasang belum?

@ febri : sama2 :)

Robot hijau mengatakan...

Thanks gan.. Hape tmn saya galmin yg gingerbread, gak ngerti cara rootingnya... Untung pake cara yg kedua..
TOP DEH GAN..

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons