11.29.2011

Nusantara Beta - Panduan Direktori Pariwisata Indonesia

Nusantara Beta adalah aplikasi mobile pemandu wisata (mobile application travel guide) yang berisi berbagai informasi dan direktori pariwisata Indonesia, yang merupakan pengembangan aplikasi native sebagai implementasi Mobile GIS (Geographic Information System) berbasis Location Based Service (LBS), Nusantara Beta sendiri dikembangkan oleh developer lokal yang merupakan anak-anak Fakultas Sains dan Teknologi kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dimana mobile tourism app ini khusus dikembangkan di perangkat Smartphone Android serta Blackberry.

Dalam kesempatan ini tentunya Nusantara Beta yang saya ulas adalah aplikasi untuk perangkat android, dimana aplikasi ini membutuhkan koneksi data untuk menjalankannya, secara ringkas Nusantara Beta berfungsi memberikan informasi pariwisata terdekat dari lokasi anda berikut informasi pendukungnya, dikembangkan secara interaktif dan terintegrasi dengan Foursquare dan Google Maps.

Nusantara Beta sendiri memiliki berbagai fitur menarik yang sangat membantu bagi para travelers yang ingin lebih mengenal tempat-tempat wisata di Indonesia, salah satunya fitur untuk menunjukkan tempat wisata favorit yang pengukurannya didasarkan pada like pengguna pada tempat wisata, fitur menu tempat wisata terdekat dari posisi pengguna, detail lokasi wisata dan beberapa fitur membantu lainnya yang layak diapresiasi sebagai karya anak bangsa.

Berikut Screenshotnya yang diambil dari Situs Nusantara Beta.


Untuk melihat lebih detail mengenai aplikasi Nusantara Beta dan pengembangnya bisa dilihat di Situs Resmi Nusantara Beta dan Nusantara Beta Official Kaskus Thread.

Compatibility Specs : Android Keatas 1.6 keatas

Selamat Mencoba.

Password Link Download : artzoneplus

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons