11.14.2011

MyQuran - Alquran Android Bahasa Indonesia

Membaca Alquran sebagai kitab suci dari salah satu agama terbesar di dunia adalah sebuah kebiasaan lazim yang selalu dilakukan setiap umat Islam, berkat kemajuan teknologi Alquran telah banyak dikembangkan ke berbagai media yang lebih praktis sehingga dapat memudahkan untuk membacanya, salah satunya adalah melalui aplikasi pada perangkat android.

MyQuran adalah aplikasi yang dikembangkan oleh TheWaliStudio sebuah developer lokal (semoga Allah merahmati), dimana aplikasi ini menggunakan Bahasa Indonesia yang tentunya akan sangat membantu kita dalam membaca terjemahan Alquran. Secara antar muka MyQuran memiliki tampilan yang bagus, dimana ketika pertama kita membuka aplikasi ini akan disambut oleh sebaris terjemahan ayat pilihan (Random Ayat).


MyQuran memiliki cukup banyak fitur yang sangat memudahkan kita untuk membaca Alquran, salah satunya Jadwal yang berguna untuk mengingatkan kita untuk membaca Alquran, bantuan warna pada ayat yang memudahkan untuk mengenali jenis Tajwid, Bookmarks yang berfungsi sebagai penanda ayat Alquran yang sebelumnya dibaca serta Asmaul Husna yang berisi 99 Nama Allah berikut penjelasan nama tersebut.


Selain itu juga tersedia fitur lain yaitu fitur audio sehingga bisa memperdengarkan suara ayat tanpa bandwitch pada audio reciter, task yang dapat membantu untuk mengkhatamkan Alquran, serta suport puluhan bahasa asing.

Aplikasi ini jelas sangat berguna khususnya seperti saya, namun sebelumnya perlu diketahui bahwa belakangan ini oleh Mufti Ulama di banyak negara arab membuat fatwa bagi penggunaan Alquran mobile seperti aplikasi ini, seperti misalnya aplikasi ini hanya bisa dibuka dalam keadaan pengguna telah berwudhu (suci) layaknya ketika kita membaca Alquran fisik serta menghindari kondisi atau tempat yang tidak suci ketika sedang membuka aplikasi ini, walaupun di beberapa negara hal ini masih diperdebatkan namun tentu akan lebih baik jika ketika akan menggunakan aplikasi ini kita berada kondisi berwudhu atau setidaknya suci.




Compatibility Specs : Android Eclair 2.1 keatas

Selamat Mencoba.

Password Link Download : artzoneplus

4 komentar:

sungsam mengatakan...

mantapp sob

Bondut mengatakan...

makasi bro :)

Anonim mengatakan...

Thanks Berat

widi mengatakan...

aplikasinya bagus.thnx yoo

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons